No Image Available

Li Nono Niha Bosi Si-3, Semester 2

 Author: Drs. Sukawati Zalukhu, MM.  Category: Sekolah Dasar (SD)  Publisher: Penerbit Sukma Cahaya  Published: 2026  Pages: 100  Country: Indonesia  Language: Bahasa Nias  Dimension: 24 cm x 16 cm More Details
 Description:

Buku Li Nono Niha Bosi Si-3, Semester 2 ini diawali dengan pelajaran “huruf Nifakhai” yaitu kh, ng, ndr, mb. Huruf ini sering dipakai dalam pembentukan kata benda ke dua seperti : baru – mbaru. Mowõli baru ita. Hezo mbarugu?, Demikian juga (d – ndr).  Du’u satabõ sibai fõna nomo niha da’õ. Atabõ sibai ndru’u fõna nomo niha da’õ. Sedangkan huruf  nifakhai   “kh” dan “ng” lain penggunaannya. Huruf “kh” dan “ng” tidak bisa mengubah bentuk pada pembentukan Kata Benda. “ngawua” tetap “ngawua” (ha’uga ngawua mbanio nihalõmi) dan “ngenge” tetap “ngenge” (anau sibai ngenge gowi da’õ). Isi buku ini ditingkatkan mutunya dengan pelajaran : tandratandra baca seperti umlaut pada huruf (Õ) dan (Ŵ) serta (‘) yang sangat menentukan arti suatu kata. Tulisan “hogo” tanpa umlaut artinya (pantat). Tetapi bila ditulis dengan umlaut “hõgõ” artinya (kepala, pimpinan). Begitu juga tanda baca (‘). Bila ditulis “teu” tanpa tanda baca (‘) artinya (hujan), tetapi bila ditulis dengan tandra baca (‘) “te’u” artinya tikus. Buku Li Nono Niha Bosi-3, Jilid-2 ini diperkaya lagi dengan penggunaan huruf “og” dan “ag” untuk membuat suatu makna kata berlipat ganda. Oya = banyak. Ogoya = banyak-banyak. Onekhe = pandai. Ogonekhe = pandai-pandai. Atabõ = subur. Agatabõ =  subur-subur. Demikian juga pemakaian “si’ai” dan “nasa”. Perlu dikuasai oleh para siswa di pulau Nias. Si’ai artinya sekali. Ebua si’ai = besar sekali.  Bila si’ai digandengkan dengan pemakaian “nasa” (=lagi) maka artinya : ebua sibai nasa = besar sekali lagi. Bila “nasa” digandengkan pemakaiannya dengan kata kerja  “a’iki” artinya tertawa sedangkan “a’iki nasa artinya tertawa lagi. Selanjutnya disinggung Fehede Sifagōlō Bu’u Galisi.

 Back